7 Gedung Pernikahan Recommended di Jakarta Timur

Foto: Sinambi.com

Gedung pernikahan adalah sarana yang sangat vital dalam acara resepsi pernikahan. Karena itu, jauh-jauh hari bahkan beberapa bulan sebelumnya calon pengantin harus sudah mencari dan memesannya.

Dalam kesempatan ini QOBILTU membantu mencari dan mendaftar sejumlah venue atau gedung pernikahan yang ada di Jakarta Timur yang kami rekomendasikan sebagai bahan informasi dan pertimbangan bagi calon pengantin untuk menentukan tempat pernikahan yang cocok.

Gedung Puspa Pesona Taman Anggrek Indonesia Permai merupakan gedung pernikahan yang terletak di area Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur. Lokasi ini sangat mudah dijangkau oleh pemangku hajat dan juga para tamu.

1. Gedung Puspa Pesona Taman Anggrek

Kapasitas tamu untuk acara pernikahan dengan format standing party dapat memuat mulai 600 orang / 300 undangan hingga 1000 orang / 500 undangan. Dan tentu saja, tamu – tamu juga dapat menikmati indahnya bunga – bunga anggrek yang bermekaran di sekitar lokasi.

Komentar pengguna. “Gedung serbaguna yang bagus dan indah dikelilingi beragam tanaman anggrek, harganyaa pun terjangkau dengan kapasitas yang cukup besar, lokasi strategis, parkirnya pun luas.”

Alamat: Jalan, Jalan Taman Mini I No.4, RW.2, Pinang Ranti, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13560 Telepon: (021) 8404141.

2. Gedung Sasana Modern

Gedung Sasana Modern adalah sebuah gedung serbaguna yang lokasinya sangat strategis, mudah dijangkau dari berbagai wilayah seperti Cakung sekitarnya dan Bekasi serta dekat dengan exit tol seperti tol Cakung Barat, Cakung Timur dan Pulogebang.

Gedung ini memiliki interior yang eksklusif, memiliki sarana dan prasana yang memadai untuk digunakan resepsi pernikahan dengan kapasitas hingga 1300 orang. Fasilitas lainnya adalah seluruh ruangan full AC dan full karpet serta memiliki area parkir yang sangat memadai dan penggunaan waktu yang cukup fleksibel.
Biaya sewa gedung plus charge all in untuk kafasitas maksimal 300 undangan adalah 35. juta. Selain itu, ada juga paket internasional dan paket Tradisonal atau Nasional dengan harga masing-masing Rp. 123.800.000.

Komentar salah seorang pengguna. “Bagi yang cari tempat wedding antara Jakarta Timur dan Bekasi, tempat ini sangat cocok. Parkir luas, gedung full carpet, pelayanannya pun cukup ramah.”

Alamat: LULU HYPERMARKET, Jalan Raya Bekasi KM.24, Ujung Menteng, Cakung, Ujung Menteng, Kec. Cakung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13930. Telepon: 0856-9366-1211

3. Puri Ardhya Garini

Puri Ardhya Garini adalah salah satu gedung mewah dan elegan yang terletak di daerah Halim Perdana Kusuma Jakarta Timur. Gedung ini memiliki ballroom yang luas yang bisa digunakan untuk berbagai acara termasuk acara pernikahan. Gedung puri Ardhya Garini juga mudah diakses.

Untuk penyewaan gedung pernikahan harganya berkisar 10 Juta-15 Juta. Selain hanya menyewa gedung, ada juga paket yang menyertainya mulai dari catering, dekorasi, hiburan, MC dan wedding organizer. Untuk paket lengkap seperti ini, harganya tentu berbeda dengan harga di atas. Rinciannya adalah sebagai berikut:
Untuk 800 tamu : Rp 120 Juta. Untuk 1000 tamu : Rp 131 Juta dan tambahan tamu akan disesuaikan saat meeting dengan penyelenggara. Sebagai catatan, harga di atas dapat berubah sewaktu waktu.

Komentar pengguna ”Lokasinya strategis di koridor utama menuju Bandara Halim Perdanakusuma. Gedungnya luas dan sangat memadai untuk penyelenggaraan acara, seperti pernikahan atau acara lainnya. Menurut estimasi saya dapat menampung hingga 600 orang undangan. Tempat parkir juga lumayan tersedia.”

Alamat: Jl. Halim Perdana Kusuma, RT.7/RW.9, Halim Perdana Kusumah, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13610
Telepon: 0878-7744-4955

4. Gedung Pewayangan Kautaman

Gedung Pewayangan Kautaman adalah salah satu pilihan untuk Venue Pernikahan yang dapat dipertimbangkan. Untuk penyewaan gedung ini harganya Rp 27.000.000 untuk kafasitas 1400 orang. Fasilitas lainnya seperti Sound System Stantard, Listrik 10000 watt, Panggung, 1 Ruang Rias, 2 Ruang Rias Panitia dan Meja Penerima Tamu, dll.

Komentar salah seorang pengguna gedung “Ini gedung gede banget yah tapi semuanya ada, teratur, bersih dan pengelolanya sangat kooperatif. Dari harga dan segala fasilitasnya udah worth it banget jadi gak nyesel deh pake gedung ini ditambah lagi dengan ornamen wayangnya yang waaaaahhh keren banget. Sangat recommended deh pokoknya!!”

Alamat: Jl. TMII Pintu 1 No. 01, Pinang Ranti, RW.3, Pinang Ranti, Kec. Makasar, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13560
Telepon: (021) 87792030

5. Aula Dharmagati Ksatria Jaya

Salahsatu gedung yang juga biasa disewakan untuk acara pernikahan adalah Aula Dharmagati Ksatria Jaya yang berlokasi di Kramat Jati Jakarta Timur. Menurut sejumlah ulasan para pengguna, gedung ini cukup memadai untuk memuat sekitar 500 undangan. Gedung ini juga difasilitasi tempat parkir yang cukup luas.

Ini komentar salah seorang pengguna gedung ini yang dikutip dari ulasantempat.com. “Aulanya dalam komplek perkantoran TNI, aulanya bagus, akustik ruangannya bagus, cocok dijadikan tempat acara nikahan atau resepsi lainnya, banyak ruangan yang bisa dijadikan backstage. Parkiran gratis motor ataupun mobil cuma dengan kapasitas terbatas.untuk naik angkot umum juga bisa naik busway berhenti di halte kramat jati, tinggal jalan sekitar 100 meter sudah sampai depan Aula.”

Alamat: Jl. Raya Bogor No.2, RT.2/RW.9, Kramat Jati, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13510
Telepon: 0817-150-741

6. Gedung BKOW

Gedung yang terletak di jalan Raden Inten ini memiliki nuansa gold yang mewah. Walaupun dengan cahaya lampu yang dominan putih, tirai berwarna emas yang mengelilingi gedung ini membuatnya terkesan mewah. Ditambah lagi dengan nuansa kayu yang kuat di beberapa langit-langit.

Komentar salah seorang pengguna gedung ini. “Lokasi gedung cukup strategis bisa diakses melalui jalan I Gusti Ngurah Rai atau jalan Kalimalang. Lokasi parkir cukup luas. Gedung pertemuannya cukup luas dapat menampung kurang lebih 500 orang.”

Alamat: Jl. Raden Inten II No.90-91, RT.5/RW.7, Duren Sawit, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13340
Telepon: (021) 8652874

7. Balai Komando

Balai Komando Kopassus Cijantung ini memiliki Vanue yang sempurna untuk pesta pernikahan yang besar. Dengan letak yang stratetis dan memiliki lahan parkir yang luas, gedung balai Komando kopassus cijantung sangat cocok jadi tempat menggelar pesta pernikahan dari berbagai kalangan.

Komentar dari salah seorang pengguna gedung yang dikutip dari ulasantempat.com. “Selain dipakai untuk kalangan sendiri juga bisa dipakai untuk berbagai kegiatan. Bagi pasangan calon penganten yang belum dapat gedung bisa datang ke tempat ini selain parkir luas juga strategis dan keamanan terjamin.”
Alamat: Jl. RA. Fadillah No.9, RW.5, Cijantung, Kec. Ps. Rebo, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13770
Telepon: (021) 87781561

Demikian 7 gedung di Jakarta Timur yang kami rekomendasikan untuk venue atau gedung pernikahan di Jakarta Timur. Untuk harga bisa berubah sewaktu-waktu. Semoga bermanfaat. ***

0 0 votes
Article Rating
Visited 1 times, 3 visit(s) today

admin

Admin qobiltu bisa dihubungi di e-mail qobiltu.co@gmail.com

admin
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x